Rabu, 16 Mei 2012

Resume : Buku "The Blue Nowhere"


The Blue Nowhere



Books “DUNIA MAYA”
Judul Asli : THE BLUE NOWHERE
Copyright © 2001 by Jeffery Deaver
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Andang H. Sutopo
Cover by Eduard Iwan Mangopang
Cetakan ke-01 : Mei 2004, 640 hlm 



              Awal lihat buku ini pasti udah tertarik sama covernya yang hanya bergambar telapak tangan dengan scan komponen komputer terutama buat kalian yang menyukai atau berkecimpung di dunia komputer. Bener, pas baca awalnya udah seru banget. Buku ini menceritakan tentang dunia hacker. Kejahatan yang ditimbulkan oleh 'Phate' dari adanya game Access di dunia maya dimana dia akan mendapat point sangat tinggi jika membunuh korban yang sangat susah dibunuh yang menjadikannya tantangan dengan menusukkan pisau tepat di dadanya dengan jarak yang sangat dekat.. Kejahatan tersebut memanfaatkan program hebat bernama Trapdoor yang dapat membelokkan semua informasi tentang korban ke komputer Phate sehingga Phate mengetahuui semua hal yang berhubungan dengan korban, namun dengan keahlian dari sesama hacker lainnya atau bisa dibilang dia seorang cracker bernama 'Wyatt Gillete' semua kejahatan Phate bisa diungkap. 
Berikut ini beberapa istilah yang ada pada buku The Blue Nowhere :
 * wizard : julukan kehormatan yang diberikan para hacker untuk mereka yang keahliannya telah mencapai tingkat tertinggi

 *MUD : game komputer
 *hacker : orang yang mempelajari, menganalisa, memodifikasi, menerobos masuk ke dalam komputer dan jaringan komputer, baik untuk keuntungan atau dimotivasi oleh tantangan.
 *cracker : sebuatan bagi mereka yang masuk ke sistem orang lain , cracker lebih bersifat destruktif , biasanya membypass-password dengan sengaja melawan komputer.
 *hacking : kegiatan menerobos program komputer milik orang lain.
 *cracking : hacking untuk tujuan jahat.
 *phising : kagiatan memancing pemakai komputer di internet agar mau memberikan informasi data diri username dan password pada suatu website yg sudah di deface.
dll.


Kesimpulan :

              Dengan banyaknya bahasa-bahasa baru yang muncul mengenai dunia komputer, bisa menambah pengetahuan kita terutama yg masih awam. Cerita yg terus menyatu membuat kita tidak merasa bosan membaca dan penasaran dengan cerita selanjutnya. Kita sebagai anak yg memanfaatkan kacanggihan teknologi harusnya bisa belajar dari cerita buku ini, tidak semua hal yg ada dalam teknologi harus diterapkan dalam dunia nyata. Semoga bermanfaat buat temen-temen :D